Kalau waktu yang membuat aku
berada dalam ketidakstabilan hati mungkin aku akan menyebutnya enam bulan
terakhir ini. Masa dimana gelombang pasang surut ada akibat cahaya bulan
purnama maupun perbani. Saat aku berlayar menelusuri laut, yang aku rasakan hanya
terombang-ambing. Tidak pasti dan tetap. Layar yang begitu sulit untuk
dikembangkan tiba-tiba bolong hanya karena terpaan angin barat. Sobek tidak
karuan. Semakin ditambal semakin ringkih dan terkoyak meski menggunakan berbagai
jenis kain dan sulaman. Rasanya aku memang harus bertepi disebuah pulau sunyi
kemudian tinggal sebentar. Menunggu meredanya emosi angin barat.
Rabu, 30 Januari 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar