small but nice, simple but memorable

Rabu, 29 Juni 2011

tiba-tiba


Tiba-tiba mungkin adalah suatu ungkapan yang hari ini membuat aku sadar. Hei aku kenal kamu tiba-tiba. Temanku mengenalkanmu tiba-tiba. Aku follow twittermu tiba-tiba. Aku chatting denganmu tiba-tiba. Dan aku jatuh cinta padamu tiba-tiba.
Tiba-tiba juga aku tersadar kalau kamu tidak sesuai dengan apa yang aku harapkan. Tiba-tiba sikapmu berubah. Tiba-tiba menjadi dingin. Dan tiba-tiba becandaan kita tidak sesegar dulu. Tiba-tiba kamu jarang terlihat. Tiba-tiba kamu menjauh. Tiba-tiba kamu menghilang.
Lalu tiba-tiba ada kubangan diujung mata.
tiba-tiba jatuh satu-persatu.
Dan tiba-tiba basah.

0 comments:

Posting Komentar

© vanilla essens, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena